get app
inews
Aa Text
Read Next : Plafon Bocor, AC Rusak, CCTV Mati di RSUD Malingping Jadi Keluhan Warga ke DPRD Banten Ade Rahmat

Dituding Berbohong oleh Oknum Dewan, Ketua Panwascam Cijaku Siap Lapor Polda dan Sumpah Alqur'an

Selasa, 07 Februari 2023 | 19:43 WIB
header img
Ketua Panwascam Cijaku Kabupaten Lebak, Lalang Ganda Sukmaya / Foto : istimewa

LEBAK,iNewsLebak.id – Ketua Pengawas Kecamatan (Paswascam) Cijaku Lalang Ganda Sukmaya berniat melaporkan oknum anggota DPRD Kabupaten Lebak berinisial A ke Polda banten.

Hal ini dikatakan Lalang setelah dirinya mengalami dugaan perbuatan tidak menyenangkan yang dilalakukan Dewan A kepada dirinya pada Minggu (5/2/2023) malam.

Lalang didampingi tim kuasa hukum rencananya akan membuat laporan ke Polda Banten pada Rabu (8/2/2023) pagi besok. Langkah ini merupakan sikap tegas Lalang karena perbuatan yang dilakukan A dianggapnya sudah kelewatan.

“Saya waktu di kediaman beliau sempat diacungkan senjata tajam, walau tidak dilukai tapi lengan saya sempat dipukul dengan bagian yang tumpulnya,” jelas Lalang, Selasa (7/2/2023) siang.

Tak hanya itu, Lalang mengaku A juga sempat melontarkan ancaman kepada dirinya dan keluarga, “Walau tidak spesifik, tapi membawa-bawa anak dan istri saya,” tambahnya.

Editor : Sofi Mahalali

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut