Selain itu, kurma juga disebut dalam Al-Qur’an, tepatnya dalam kisah kelahiran Nabi Isa AS. Allah memerintahkan Maryam untuk menggoyangkan batang pohon kurma agar buahnya jatuh dan bisa menjadi makanan yang menguatkannya (QS. Maryam: 25).
Dari sisi kesehatan, manfaat kurma sangat besar karena kaya akan serat, vitamin, dan gula alami yang dapat membantu mengembalikan energi setelah berpuasa.
Dengan kandungan gizinya yang tinggi serta nilai spiritualnya dalam Islam, tidak heran jika kurma menjadi buah yang selalu hadir di setiap bulan Ramadhan.
4 Manfaat Kurma
Ilustrasi manfaat kurma. (Foto: Freepik)
1. Mengontrol Kadar Gula Rendah
Kurma kaya akan serat yang berperan penting dalam menjaga kesehatan pencernaan. Kandungan seratnya membantu melancarkan sistem pencernaan, mencegah konstipasi, dan mendukung pertumbuhan bakteri baik di usus.
Selain itu, serat dalam kurma juga berfungsi untuk mengontrol kadar gula darah dengan memperlambat penyerapan gula, sehingga membantu menjaga keseimbangan energi dalam tubuh.
2. Menjaga Kesehatan Jantung
Kurma kaya akan kalium dan magnesium, dua mineral yang membantu menjaga tekanan darah tetap stabil dan mengurangi risiko penyakit jantung.
3. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Kurma mengandung berbagai jenis antioksidan, seperti flavonoid dan karotenoid, yang berperan penting dalam melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
Flavonoid memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi risiko penyakit kronis, seperti diabetes dan penyakit jantung.
Sementara itu, karotenoid berkontribusi dalam menjaga kesehatan mata dan mengurangi risiko gangguan degeneratif.
Dengan kandungan antioksidan yang tinggi, kurma juga membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh, melawan infeksi, serta menjaga sel-sel tubuh tetap sehat.
4. Baik Untuk Kesehatan Otak
Kandungan vitamin B6 dalam kurma berperan penting dalam mendukung fungsi otak dengan membantu produksi neurotransmitter yang mempengaruhi suasana hati dan kinerja kognitif.
Vitamin ini juga berkontribusi dalam meningkatkan daya ingat, memperkuat konsentrasi, serta menjaga kesehatan saraf.
Selain itu, konsumsi kurma secara rutin dapat membantu mengurangi risiko penyakit neurodegeneratif, seperti Alzheimer dan Parkinson, dengan melindungi sel-sel otak dari kerusakan dan peradangan.
Setelah mengetahui manfaat kurma dengan kandungan gizinya yang lengkap serta anjuran dari Rasulullah SAW, kurma menjadi pilihan makanan yang tidak hanya sehat tetapi juga memiliki makna spiritual bagi umat Islam.
Sebagaimana hadis riwayat Abu Dawud:
"Apabila salah seorang di antara kalian berbuka, hendaklah ia berbuka dengan kurma, jika tidak ada, maka dengan air, karena air itu suci."
Editor : Imam Rachmawan
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.