Oknum Kades Akui Arahkan Orang Tua Korban Perkosaan di Bayah Tak Tempuh Jalur Hukum

Lazarus Sandy
Ilustrasi / Foto : Istimewa

LEBAK, iNewsLebak.id – Oknum Kepala Desa Bayah Barat, Usep Suhendar, mengaku memberi masukan agar orang tua korban dugaan pemerkosaan yang terjadi di Kecamatan Bayah, Lebak, Banten untuk tak menempuh jalur hukum melainkan mediasi.

Hal ini diungkap Usep saat dikonfirmasi perihal pengakuan keluarga korban soal adanya unsur paksaan yang dilakukan beberapa pihak pada saat proses mediasi antara pihak korban dan pelaku dilakukan.

“Saat itu saya memberikan edukasi bahwa kalau menempuh proses hukum itu akan keluar biaya yang tak sedikit. Harus bolak balik jika dipanggil oleh pihak berwajib, jadi saya arahkan untuk tak menempuh jalur hukum,” kata Usep di ruang kerjanya, Rabu (11/10) siang.

Usep membantah jika dirinya melakukan pemaksaan kepada keluarga korban, “Saya tidak memaksa apalagi memberi tekanan seperti yang diberitakan media. Saat itu saya hanya menjembatani, membantu warga saya,” jelas Usep.

Ia pun menerangkan, bahwa proses mediasi dilakukan setelah ia dan kepala desa tempat tingal korban melakukan komunikasi, untuk mencari titik temu dan penyelesaiaan terhadap persoalan tersebut.

Editor : U Suryana

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network